Wawasan Umum

Definisi dan Pengertian Trading Online dan Resikonya

Definisi dan Pengertian Trading Online dan Resikonya

Apa itu trading online dan apa saja jenis dan keuntungannya. Dengan adanya trading secara online, Kamu bisa melakukan trading tanpa perlu repot-repot datang ke kantor “broker”. Melainkan, Kamu bisa lakukan trading di mana saja, termasuk di rumah sendiri sambil ngemil dan menikmati kopi.

Definisi dan Pengertian Apa Itu Trading Online

Definisi dan Pengertian Apa Itu Trading Online

Trading online adalah sistem perdagangan yang dilakukan secara online menggunakan perangkat yang terhubung dengan internet. Alhasil, Kamu tidak perlu mencari broker, melainkan cukup dengan memanfaatkan koneksi internet yang Kamu miliki. Asal ada koneksi internet yang lancar, trading juga bisa dilakukan.

Syarat Melakukan Trading Online

Syarat Melakukan Trading Online

Trading online bisa dilakukan secara baik dan juga lancar jika syaratnya sudah terpenuhi. Beberapa syarat untuk melakukan trading secara online yang harus Kamu miliki, antara lain adalah sebagai berikut :

  • Harus memiliki pengetahuan tentang trading => Jangan asal main trading, melainkan pelajari dulu ilmunya. Mempelajari ilmu trading, tentu membutuhkan kesabaran dan juga ketelatenan. Selanjutnya, Kamu bisa terapkan ilmu yang Kamu dapat untuk meraih keuntungan yang Kamu inginkan.
  • Koneksi internet => Kamu bisa melakukan trading secara online menggunakan perangkat yang tersambung ke internet. Dalam hal ini, Kamu bisa gunakan smartphone, laptop, ataupun tablet, untuk melakukan trading dari rumah.
  • Memiliki modal => Untuk melakukan trading online, sebaiknya Kamu mulai dari modal yang kecil dulu. Jangan tergiur dengan trader yang meraup banyak keuntungan dengan modal besar. Jika masih pemula, akan lebih baik jika Kamu minimalkan kerugian yang tidak terduga dengan modal kecil.

Sejarah dan Perkembangan Trading Online

Sejarah dan Perkembangan Trading Online

Pada awalnya, hanya orang kaya dan juga lembaga keuangan saja yang bisa menjalankan bisnis ini. Banyak dari mereka yang melakukan trading forex untuk berbagai keperluan seperti bayar utang, dagang, atau untuk keperluan hedging, dan lain sebagainya.

Setelah internet berkembang, pasar forex bisa diikuti oleh siapa saja, bahkan hampir seluruh individu. Dalam hal ini, bukan hanya mereka dari golongan kaya dan lembaga keuangan saja, namun juga pengusaha, orang tua, hingga anak-anak muda. Kamu sebagai pemula pun bisa mulai belajar dan mencobanya.

5 Jenis dari Trading Online

5 Jenis dari Trading Online

Selain mengetahui apa itu trading secara online dan apa saja jenis dan keuntungannya, penting untuk tahu apa saja jenisnya. Terdapat beberapa jenis yang bisa dilakukan secara online, seperti yang berikut ini :

1. Trading Forex

Trading ini merupakan jenis trading perdagangan mata uang asing dengan memanfaatkan naik turunnya kurs mata uang dalam jangka waktu tertentu. Perdagangan forex jangka pendek, bisa dilakukan secara online. Dalam hal ini, Kamu harus melakukan deposit terlebih dulu jika ingin menjadi trader forex.

2. Trading Saham

Ada juga trading saham yang dilakukan dengan menjual ataupun membeli saham dalam jangka waktu yang pendek. Untuk bisa mendapatkan keuntungan dari sini, sebaiknya Kamu bisa mengambil keputusan dengan tepat yakni kapan harus beli dan jual. Pahami dulu pergerakan fluktuasi harga.

3. Trading Binary

Pada jenis trading ini, trader diharuskan memprediksi harga dari sebuah aset. Apakah ia akan naik atau turun di jangka waktu tertentu. Dalam bahasa Indonesia, binary option juga dikenal dengan sebutan opsi binari.

4. Trading Bitcoin

Untuk jenis trading yang satu ini, trader akan mendapatkan keuntungan dari selisih antara harga jual dan harga beli. Dalam hal ini, sebagai trader, Kamu bisa membeli dengan harga yang lebih rendah, dan menjualnya di harga yang tinggi.

5. Trading Emas

Trading emas merupakan salah satu cara untuk meraup keuntungan berdasarkan pergerakan naik dan turunnya harga logam mulia, emas. Trading emas, tidak melibatkan perpindahan emas secara fisik, namun bisa dilakukan secara online di pasar forex.

Buat Kamu yang ingin terjun di berbagai jenis trading di atas, sebaiknya pelajari dulu keuntungan dan juga risikonya. Jika memang ingin terjun, pastikan Kamu sudah paham dan tahu ilmunya untuk bisa meraup keuntungan sesuai yang Kamu inginkan.

Resiko dan Keuntungan dari Trading Online

Resiko dan Keuntungan dari Trading Online

Terjun di dunia trading, bukan berarti tanpa risiko. Pahami dulu risiko dan keuntungan yang berikut ini sebelum Kamu yakin untuk masuk ke dunia trading.

Resiko Trading Online

Saat melakukan trading, Kamu sudah harus memahami apa saja yang menjadi resikonya. Dengan demikian, maka Kamu bisa siap dengan segala konsekuensinya. Beberapa hal di bawah ini perlu Kamu catat sebagai resiko melakukan trading secara online :

  • Resiko kehilangan uang => Saat Kamu loss, maka kerugian juga akan Kamu dapatkan. Jika kerugian yang dialami cukup besar, maka bukan hanya isi dompet saja yang dipertaruhkan, melainkan juga beban mental tersendiri
  • Modal cukup besar => Kamu diharuskan memiliki modal terlebih dulu untuk masuk ke dunia trading dan melakukan transaksi di sana. Modal yang dibutuhkan, terkadang tidak sedikit tergantung pada jenis trading yang ingin Kamu ikuti

Keuntungan Trading Online

Meski memiliki risiko yang menakutkan, namun, trading juga bisa membawa keuntungan atau hoki bagi pelakunya. Beberapa keuntungan yang bisa didapatkan oleh para pelaku trading, antara lain adalah sebagai berikut :

  • Bisa dilakukan di mana saja => Karena bisa dilakukan secara online, maka Kamu juga bisa melakukan trading dimana saja. Asalkan, Kamu punya perangkat yang terhubung dengan internet, maka trading bisa dijalankan
  • Lebih aman => Trading juga bisa dilakukan secara lebih aman karena hanya bisa dimainkan oleh Kamu sendiri. Dalam hal ini, Kamu akan memiliki akun yang bisa Kamu buka dengan username dan juga password.
  • Keuntungan yang besar => Jika pasar sedang bagus-bagusnya, Kamu bisa dapatkan keuntungan yang tidak sedikit. Bahkan, Kamu bisa dapatkan keuntungan mencapai 100 persen hanya untuk Kalian sendiri.

Buat Kamu yang ingin terjun di dunia trading, pastikan untuk mempertimbangkan beberapa risiko juga keuntungan di atas. Cek juga pengalaman para trader yang telah terjun di dunia trading terlebih dulu.

Perbedaan Trading Online dengan Investasi

Perbedaan Trading Online dengan Investasi

Setelah mengetahui apa itu trading online dan apa saja jenis dan keuntungannya, penting juga untuk tahu beda trading dengan investasi. Trading dan investasi sendiri sama-sama berpotensi menambah pundi-pundi kekayaan yang Kamu miliki. Meski demikian, keduanya merupakan hal yang berbeda.

Untuk jangka waktunya, investasi dilakukan dalam jangka yang panjang, sedangkan trading secara online dilakukan dalam jangka pendek. Dalam hal ini, trading dilakukan dengan menanamkan modal untuk mendapatkan keuntungan melalui perubahan harga dalam waktu yang singkat.

Sedangkan investasi dilakukan dengan cara mengeluarkan dana untuk mengumpulkan aset. Keuntungan dari investasi sendiri akan didapatkan nanti di masa yang akan datang.

Legalitas Trading Online di Indonesia

Legalitas Trading Online di Indonesia

Setiap lembaga perdagangan forex yang ingin beroperasi di Indonesia harus memiliki izin Bappebti. Dengan resmi terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), maka keamanan juga akan lebih terjamin. Jika ingin tahu apa itu trading online dan apa saja jenis dan keuntungannya. Kamu bisa cek ulasan di atas.

Buat Kamu yang ingin tukar pulsa menjadi uang bisa langsung hubungi jasa convert pulsa di Sukma Convert. Kami merupakan jasa tukar pulsa yang terpercaya dan sudah berpengalaman di bidangnya. Anda bisa menggunakan layanan kami dengan menghubungi CS kami di nomor yang tersedia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *